"Halalgoogling" Search Engine Khusus Muslim

Sebagian besar pengguna Internet memanfaatkan search engine Google untuk mencari konten yang mereka inginkan. Sayangnya beberapa konten yang tidak diinginkan seperti konten porno juga ikut tampil. Kini, bagi umat Muslim bisa mencoba search engine baru bernama Halalgoogling untuk mencari konten bersih. 

Halalgoogling adalah mesin pencari baru khusus muslim. Search engine ini baru saja diluncurkan beberapa bulan yang lalu. Halalgoogling memiliki sistem kerja yang sama dengan Google. 

Namun, situs ini tidak akan menampilkan konten porno atau yang bertentangan dengan hukum Islam. Mesin pencari ini akan memblokir kata-kata haram, telanjang, homoseksual, perjudian dan masih banyak lagi. 

Berdasarkan data dari Whois, Halalgoogling sudah terdaftar sejak 5 Maret 2013, namun masih belum jelas kapan situs ini mulai beroperasi dan siapa pengembangnya. 

Kalian bisa mengakses Halalgoogling di alamat http://www.halalgoogling.com.

sumber

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel "Halalgoogling" Search Engine Khusus Muslim ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Senin, 22 Juli 2013 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan "Halalgoogling" Search Engine Khusus Muslim
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi