Satu-Satunya Perempuan Peraih Nobel Ekonomi Tutup Usia

Elinor Ostrom, pakar politik dari Indiana University yang merupakan satu-satunya perempuan yang meraih Hadiah Nobel untuk Ekonomi meninggal dunia di usia 78 tahun. 

Ostrom yang meraih Hadiah Nobel pada 2009 untuk penelitiannya mengenai bagaimana manusia meninggalkan keegoisan mereka agar bisa sukses mengelola sumber daya alam meninggal dunia karena kanker pankreas di ID Health Bloomington Hospital. 

Suami Ostrom, Vincent Ostrom yang berusia 93 tahun dan mengidap dementia sempat dibawa ke kamar istrinya setelah sang istri meninggal dunia. 

"Dia mengucapkan selamat tinggal dan mengetahui bahwa istrinya telah tiada. Peristiwa itu sangat menyentuh," ujar Michael McGinnis, rekan kerja dan teman keluarga Ostrom. 

Ostrom yang bersama suaminya mendirikan Workshop in Political Theory and Policy Analysis di Indiana University pada 1973 tetap aktif bekerja meski dia didiagnosa menderita kanker pada tahun lalu. 

"Dia bekerja hingga akhir hayatnya," ujar McGinnis yang merupakan rekan kerja pasangan Ostrom selama 25 tahun terakhir. 

Ostrom berbagi Hadian Nobel Ekonomi dengan Oliver Williamson dari University of California, Berkeley. 
Williamson menyebut Ostrom adalah pribadi yang luar biasa, guru dan rekan kerja yang sangat inspiratif. 



sumber



Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Satu-Satunya Perempuan Peraih Nobel Ekonomi Tutup Usia ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Kamis, 14 Juni 2012 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Satu-Satunya Perempuan Peraih Nobel Ekonomi Tutup Usia
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi