Inilah Daftar Gerhana Bulan dalam Waktu Dekat

Terakhir kali terjadi gerhana Bulan adalah pada 4 Juni 2012 lalu dan selanjutnya diperkirakan akan terjadi kembali pada 28 November mendatang. Namun, gerhana tersebut tidak hanya sekali saja, ada gerhana Bulan lain yang akan menyusulnya.

Dilansir dari Space, Selasa (27/11/2012), gerhana Bulan hanya dapat terjadi saat purnama. Sementara itu, gerhana Bulan total terjadi ketika Bulan, Bumi dan Matahari berada dalam satu garis lurus.

Selain gerhana Bulan total, ada dua jenis gerhana Bulan lainnya yaitu gerhana Bulan sebagian dan gerhana Bulan penumbra. Pada gerhana Bulan sebagian, bayangan Bumi tampak menutupi sebagian kecil Bulan. Pada gerhana Bulan penumbra, Bulan berada di bagian bayangan Bumi yang samar (penumbra) sehingga warnanya terlihat lebih redup.

Berikut adalah daftar beberapa gerhana Bulan yang akan terjadi beberapa waktu mendatang.

28 November 2012
, gerhana Bulan penumbra akan dapat dilihat dari wilayah timur Asia dan Australia.

25 April 2013, gerhana Bulan sebagian akan dapat terlihat dari Eropa, Afrika, Asia dan Australia.

25 Mei 2013, gerhana Bulan penumbra akan bisa dilihat dari Amerika dan Afrika.

18 Oktober 2013, gerhana Bulan penumbra akan bisa dilihat dari Amerika, Eropa, Afrika dan Asia.

15 April 2014, gerhana Bulan total dapat dilihat dari Amerika, Australia dan samudra Pasifik.

8 Oktober 2014
, gerhana Bulan total terlihat dari Amerika, Asia, Australia dan samudra Pasifik.


sumber

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Inilah Daftar Gerhana Bulan dalam Waktu Dekat ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Rabu, 28 November 2012 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Inilah Daftar Gerhana Bulan dalam Waktu Dekat
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi