Mourinho Kritik Johan Cruyff

Rivalitas Real Madrid dan Barca selalu terjadi di berbagai sisi. Gambaran itu sekali lagi ditegaskan oleh sang pelatih Jose Mourinho ketika menjawab pertanyaan wartawan mengenai pembinaan pemain muda. Dengan sinis pelatih Real Madrid itu langsung menyindir soal mantan pelatih Barca, Johan Cruyff.

“Apakah saya ingin memiliki pemain homegrown seperti Barcelona?Lebih banyak pemain muda, lebih bagus. Lebih banyak pemain yang dibentuk dari Real Madrid, itu lebih baik,” kata Mourinho, seperti dikutip Tribalfootball, Minggu (26/8/2012).

“Tapi saya suka dengan cara anda bertanya. Di masa lalu seseorang mengatakan kepada saya dia lebih senang memiliki pemain yang dikembangkan sendiri dari pada membeli, dan orang itu adalah seorang juara Eropa, dengan empat pemain muda hebat; Koeman, Romario, Stoickhov dan Laudrup,” sindir Mourinho.

Empat nama tersebut ialah pemain asing Barca, yang sukses membawa Barcelona berjaya di Eropa pada era 90-an. Di masa itu, kompetisi di Spanyol hanya membolehkan tiga pemain asing berada di lapangan, sehingga mereka terpaksa dirotasi.

Kubu Barcelona selama ini dianggap sukses menghasilkan pemain-pemain hebat dengan akademi La Masia-nya. Dalam 10 tahun terakhir, Barca seperti tidak kering dengan talenta muda dan yang paling fenomenal tentu adalah generasi Lionel Messi cs.

Sementara, Madrid kerap dikritik, termasuk oleh Cruyff, tidak mampu membesarkan pemain binaan sendiri karena lebih memilih mendatangkan pemain-pemain bintang dengan bayaran menjulang untuk meraih prestasi.


sumber

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Mourinho Kritik Johan Cruyff ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Senin, 27 Agustus 2012 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Mourinho Kritik Johan Cruyff
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi