Rekor Dunia Menari Hula Hoops Terpecahkan


Hampir 5.000 warga Thailand merayakan keberhasilan mereka memecahkan rekor jumlah terbanyak peserta tarian hula hoops secara serentak di sebuah lokasi.

Petugas Guinness World Records, Seyda Subasi-Gemici sebagaimana dilaporkan kantor berita AP hari Selasa (12/2/2013) menjelaskan, sekitar 4.483 orang menarikan tarian hula hoops diiringan musik selama sekitar 7 menit tanpa berhenti.

Peristiwa ini sebenarnya menarik 5.000 parsipan di stadion terbuka Universitas Thammasat, namun sekitar 517 peserta gagal setelah mereka gagal menjaga penampilan tarian mereka. Peristiwa ini diorganisir oleh Kementerian Kesehatan Masyarakat dengan tujuan menciptakan kesadaran pentingnya kesehatan di antara warga Thailand.

Rekor dunia sebelumnya dipegang oleh masyarakat Taiwan tahun 2011, saat 2.496 peserta memperagakan tarian hula hoops secara berkelanjutan selama 2 menit. Kali ini ada 4.483 peserta dan menari hula hoops selama tujuh menit. Mantap.

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Rekor Dunia Menari Hula Hoops Terpecahkan ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Rabu, 13 Februari 2013 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Rekor Dunia Menari Hula Hoops Terpecahkan
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi