Karier Tiger Woods mulai merangkak naik setelah sempat meredup gara-gara kasus perselingkuhannya pada 2009 lalu. Barack Obama pun sampai mengajak Tiger Woods untuk main golf bareng pada Minggu kemarin.
Mereka bermain 18 holes di Floridian, sebuah klub golf mewah nan-eksklusif di Florida. Obama dan Woods sudah pernah bertemu sebelumnya, tapi baru pada Minggu kemarinlah keduanya main golf bareng.
“Tidak setiap hari Anda bisa main bareng dengan presiden dan Tiger Woods, bahkan situasi ini mungkin takkan terjadi lagi. Sungguh menyenangkan,” kata pemilik Floridian yang ikut serta dalam game tersebut, Jim Crane seperti dikutip ESPN..
“Presiden sangat ramah dan Tiger menunjukkan beberapa pukulan hebatnya. Kami semua menikmatinya,” lanjut Jim Crane. Sayangnya, media tidak diizinkan meliput kegiatan ini.
Obama dan Woods—dua orang kulit hitam pertama yang jadi pemimpin di bidangnya masing-masing—bertemu pertama kali dalam upacara pelantikan Obama di Washington pada Januari 2009 silam.
Namun, di tahun itu juga, dunia dikejutkan dengan skanda seks Tiger Woods yang berbuntut pada perceraian dengan istrinya. Woods pun meminta maaf kepada publik dan memutuskan rehat dari golf.
Pada April 2010, Woods comeback. Setelah dua tahun tanpa memenangi satu pun gelar, Woods mulai kembali ke trek juara dan kini bercokol di rangking 2 dunia.
sumber
Mereka bermain 18 holes di Floridian, sebuah klub golf mewah nan-eksklusif di Florida. Obama dan Woods sudah pernah bertemu sebelumnya, tapi baru pada Minggu kemarinlah keduanya main golf bareng.
“Tidak setiap hari Anda bisa main bareng dengan presiden dan Tiger Woods, bahkan situasi ini mungkin takkan terjadi lagi. Sungguh menyenangkan,” kata pemilik Floridian yang ikut serta dalam game tersebut, Jim Crane seperti dikutip ESPN..
“Presiden sangat ramah dan Tiger menunjukkan beberapa pukulan hebatnya. Kami semua menikmatinya,” lanjut Jim Crane. Sayangnya, media tidak diizinkan meliput kegiatan ini.
Obama dan Woods—dua orang kulit hitam pertama yang jadi pemimpin di bidangnya masing-masing—bertemu pertama kali dalam upacara pelantikan Obama di Washington pada Januari 2009 silam.
Namun, di tahun itu juga, dunia dikejutkan dengan skanda seks Tiger Woods yang berbuntut pada perceraian dengan istrinya. Woods pun meminta maaf kepada publik dan memutuskan rehat dari golf.
Pada April 2010, Woods comeback. Setelah dua tahun tanpa memenangi satu pun gelar, Woods mulai kembali ke trek juara dan kini bercokol di rangking 2 dunia.
sumber
0 komentar :
Posting Komentar