Kondisi Honda CS-1 bisa dikatakan mati suri karena sampai September tahun ini baru terjual 6 unit. Setelah diusut, ternyata PT Astra Honda Motor (AHM) sedang menyiapkan generasi penerusnya untuk bertempur dengan Suzuki Satria FU di segmen bebek sport.
"Kami lagi studi untuk mengembangkan CS-1 ke depan. Butuh waktu dua tahun untuk menyiapkan model baru. Sekarang baru berjalan sekitar 6 bulan. Mungkin pada 2015," tukas Thomas Wijaya, Wakil GM Divisi Penjualan AHM di Bandung, Jawa Barat, Rabu (9/10/2013).
Kendati penjualannya sangat kecil, AHM mengaku tidak khawatir dan masih berkomitmen menjualnya. "Lebih sulit mengidupkan kembali model yang sudah dihentikan produksinya. Jadi,bertahan seperti ini sambil menunggu," imbuh Thomas.
Selama Januari-September 2013, Suzuki menjadi penguasa, berhasil menjual 201.948 Satria FU. Sementara itu, dengan penerus CS-1, Honda berharap bisa mendampingi Satria FU dan ikut menikmati segmen yang belum digarap secara optimal oleh merek lain. Kawasaki sudah mencoba ikut di segmen ini dengan meluncurkan Atlethe, namun belum bisa mengoyang Satria FU!
sumber
"Kami lagi studi untuk mengembangkan CS-1 ke depan. Butuh waktu dua tahun untuk menyiapkan model baru. Sekarang baru berjalan sekitar 6 bulan. Mungkin pada 2015," tukas Thomas Wijaya, Wakil GM Divisi Penjualan AHM di Bandung, Jawa Barat, Rabu (9/10/2013).
Kendati penjualannya sangat kecil, AHM mengaku tidak khawatir dan masih berkomitmen menjualnya. "Lebih sulit mengidupkan kembali model yang sudah dihentikan produksinya. Jadi,bertahan seperti ini sambil menunggu," imbuh Thomas.
Selama Januari-September 2013, Suzuki menjadi penguasa, berhasil menjual 201.948 Satria FU. Sementara itu, dengan penerus CS-1, Honda berharap bisa mendampingi Satria FU dan ikut menikmati segmen yang belum digarap secara optimal oleh merek lain. Kawasaki sudah mencoba ikut di segmen ini dengan meluncurkan Atlethe, namun belum bisa mengoyang Satria FU!
sumber
0 komentar :
Posting Komentar