India Siap Operasikan Kapal Selam Nuklir Buatan Rusia

ILUSTRASI




India akan menunjukkan senjata barunya yang bernama Nerpa, kapal selam buatan Rusia yang berenergi nuklir. Nerpa sudah resmi dijadikan sebagai instrumen yang memperkuat Angkatan Laut Negeri Bollywood.

Menteri Pertahanan India A.K. Antony akan mempersiapkan Nerpa untuk berlayar. Kapal selam itu juga diberi nama baru yakni, INS Chakra. 

Kepemilikan akan kapal selam nuklir tampak meningkatkan pamor India dalam komunitas internasional. Hal itu disebabkan karena sejauh ini, hanya Amerika Serikat (AS), Rusia, Inggris, Prancis, dan China yang memiliki kapal selam nuklir. 

Sebelumnya, India juga sempat membangun kapal selam nuklirnya sendiri yakni INS Arihant. India juga sudah mengoperasikan kapal selam nuklir buatan Rusia sejak 1988 silam untuk pelatihan militer.

"Anak buah kapal kami akan mendapatkan pengalaman dalam mengoperasikan kapal selam salama beberapa bulan. Kapal selam berenergi nuklir juga sangat berbeda dengan kapal selam diesel. Kapal itu sanggup berada di dasar laut selama berbulan-bulan," ujar pejabat Angkatan Laut India,  seperti dikutipNDTV Rabu (4/4/2012).

India sudah menandatangani kontrak senilai ratusan juta dolar AS dengan Rusia untuk kapal selam nuklir tersebut. Kapal selam nuklir itu seharusnya sudah diterima dan masuk ke dalam pangkalan Angkatan Laut India beberapa tahun yang lalu. Namun, sehubungan dengan adanya kecelakaan di 2008 yang menewaskan banyak pelaut Rusia, pengiriman kapal selam itu ditunda.

Kapal selam nuklir buatan Rusia memiliki bobot seberat 8.140 ton dan kecepatan maksimum 30 knot. Kapal selam ini mampu menyelam hingga kedalaman 600 meter di bawah laut selama 100 hari. Kapal ini juga sanggup mengangkut 73 anak buah kapal.

Persenjataan dari kapal selam nuklir tersebut juga tidak dapat dianggap remeh. Empat buah torpedo 533 mm dan empat 650 mm dipasang di kapal selam itu.



sumber

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel India Siap Operasikan Kapal Selam Nuklir Buatan Rusia ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Kamis, 05 April 2012 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan India Siap Operasikan Kapal Selam Nuklir Buatan Rusia
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi