Inggris Andalkan HMS Daring


Krisis di Selat Hormuz boleh jadi memanas. Soalnya, Inggris menyiagakan kapal perang paling gres dalam jajaran angkatan lautnya. Menteri Pertahanan Inggris Philip Hammond dalam warta AP dan AFP pada Sabtu (7/1/2012) mengatakan, pihaknya siap memberangkatkan HMS Daring Tipe 45 Destroyer ke selat tersebut.


Kapal perang itu nantinya akan menjadi salah satu tulang punggung sekutu andai Iran jadi menutup selat strategis bagi distribusi minyak dari kawasan Teluk ke Barat. HMS Daring Tipe 45 Destroyer itu adalah pengganti Tipe 42. Kapal tersebut panjangnya 152,4 meter dengan bobot sekitar 8.000 ton.


Kapal perang tipe ini memiliki kelengkapan siluman yang bisa lolos dari deteksi radar lawan. Kapal ini membawa rudal antipesawat udara Sea Viper. HMS Daring mampu mengangkut 60 orang pasukan.
Selain itu, HMS Daring memiliki dek lebar. Dengan kelengkapan ini, HMS Daring bisa mengangkut helikopter seukuran Chinook.

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Inggris Andalkan HMS Daring ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Sabtu, 14 Januari 2012 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Inggris Andalkan HMS Daring
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi