Jupe dan Bertrand Rela ngamen Untuk Bebaskan Satinah

Nasib tenaga kerja wanita (TKW) Indonesia, Satinah yang dijatuhi hukuman pancung karena membunuh Nura Al Garib, majikan perempuannya pada 2007 masih belum jelas. Dalam kasus itu, Satinah mengaku terpaksa membunuh sang majikan lantaran tidak terima dituduh mencuri uang sebanyak SAR 38 ribu (Rp 115 jutaan).

Kasus tersebut menggugah hati masyarakat Indonesia yang ingin membebaskan Satinah. Pemerintah Arab Saudi akan membebaskan Satinah dengan syarat membayar sejumlah uang yang diminta oleh pihak keluarga korban. Tak tanggung-tanggung, uang yang harus dikeluarkan Satinah sebanyak SAR 7 juta atau sekitar 21 miliar rupiah.

Salah satu selebritis yang peduli dengan nasib Satinah adalah Julia Perez dan Bertrand Antolin. Mereka tanpa malu-malu membawa sebuah kotak untuk mengunpulkan uang untuk Satinah.

"Mudah-mudahan uang ini bermanfaat untuk Satinah. Mudah-mudahan dia bisa kembali pulang ke Tanah Air. Nggak apa-apa uang kecil, yang penting niatnya," kata Jupe di sela-sela peluncuran gerai baru JFC cabang ke-22 di Ciledug, Tangerang, Banten, Sabtu (29/3).

Sambil melantunkan beberapa lagu, Bertrand dan Jupe bergantian keliling menampung sumbangan dari warga Ciledug, Tangerang untuk Satinah, "Semoga yang sudah memberikan bantuannya di sini mendapat imbalan dari Tuhan," kata Bertrand.

Atas kasusnya, Satinah divonis hukum mati dengan cara dipancung. Eksekusi hukumannya akan dilakukan pada 3 April 2014. Masyarakat Indonesia masih mempunyai kesempatan untuk memberikan bantuannya agar Satinah bisa dibebaskan.

sumber

Penulis : Ben Beckman, SE ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Jupe dan Bertrand Rela ngamen Untuk Bebaskan Satinah ini dipublish oleh Ben Beckman, SE pada hari Minggu, 30 Maret 2014 . Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terima kasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Jupe dan Bertrand Rela ngamen Untuk Bebaskan Satinah
 

0 komentar :

Posting Komentar

Klik Iklanya 1 Kali Agar Blog Ini Tetap Berkreasi