Pasangan beda usia memang terkadang mengundang kontroversi. Tapi pasangan asal Afrika selatan ini lebih gila lagi. Mempelai prianya ialah seorang bocah berusia 8 tahun bernama Sanele masilela, yang menikahi mempelai wanita bernama Helen Shabangum, yang telah berusia 61 tahun. OOuuw!
Sanele kini menjadi salah satu pengantin pria termuda di dunia usai menikahi Helen yang usianya 53 tahun lebih tua darinya. Bahkan wanita itu sudah bersuami dan telah dikaruniai 4 orang anak, seperti yang dilansir Mirror.
Pernikahan itu terjadi di Tshawane, Afrika Selatan. Sekitar 100 tamu menjadi saksi pernikahan mereka. Dengan mengenakan dasi kupu-kupu dan setelah jas berwarna perak, Sanele bertukar cincin di depan para tamu undangan yang datang. Bahkan Sanele, anak bungsu dari lima saudara itu sempat mengambil moment untuk saling berciuman.
Meski pernikahan itu sempet mengejutkan warga sekitar, namun kedua pihak keluarga menginformasikan bahwa pernikahan itu hanyalah sebuah ritual dan tidak mengikat secara hukum. Karena ternyata, pernikahan yang mereka jalani semata-mata atas permintaan sang kakek mempelai pria, yang menginginkan cucunya menikah sebelum ia wafat.
Keluarga yang mengetahui wasiat kakeknya, akhirnya menikahkan Senele Masilela dengan wanita berusia 61 tahun untuk memenuhi amanat leluhur. Mereka khawatir jika permintaanya tidak dipenuhi akan mendatangkan mara bahaya.
“Dengan melakukan ini kami telah membuat leluhur bahagia. Jika kita tidak melakukan keinginannya maka sesuatu yang buruk akan terjadi dalam keluarga kami,” ujar Patience Masilela, sang ibu dari Sanele.
Setelah pernikahan tersebut, baik Senele maupun Helen berhak melanjutkan kehidupanya masing-masing dan tidak ada ikatan pernikahan sama sekali, layaknya sepasang suami istri. Senele pun berharap, saat dewasa nanti dirinya akan menikah lagi. “Ketika saya tua aku akan menikahi seorang wanita seusia saya,” tuturnya.
0 komentar :
Posting Komentar